Game PC Ram 2GB – Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Game artinya adalah Permainan yang diciptakan berdasarkan dengan Kata “Bermain”.
Lebih lengkapnya Game merupakan salah satu bentuk Permainan yang hanya dapat dimainkan secara Digital, dengan menggunakan berbagai macam Perangkat Elektronik.
Dalam sejarah pertama kali Game diciptakan adalah Game Pong yang diciptakan oleh Samuel Ted Dabney, yaitu pada tahun 1970.
Sedangkan untuk Konsol Game pertama kali didunia adalah Magnavox Odyssey, yang diciptakan oleh Ralph H. Baer, pada tahun 1972.
Namun seiring berkembangnya Teknologi Canggih yang diciptakan oleh Para Ilmuwan, kini kalian bisa memainkan berbagai macam jenis Game melalui PC atau Laptop.
Kalian bisa mendownload berbagai macam jenis Game PC atau Laptop, melalui Website Resmi dari Game yang ingin kalian mainkan.
Tentu saja Game-Game pada zaman Teknologi Canggih ini memiliki Kualitas Grafik, Audio, dan System Permainan yang jauh lebih baik lagi.
Bahkan kalian bisa memainkan Game secara bersamaan dengan Teman atau Players lainnya (Multiplayers), dengan menggunakan Koneksi Internet.
Oleh karena itu bagi kalian yang ingin mendapatkan referensi berbagai macam jenis Game dengan Ukuran Kecil, kami telah menyediakan beberapa Game PC yang dapat dimainkan melalui PC RAM 2GB.
Kelebihan & Kekurangan Memainkan Game PC RAM 2GB
Memang pada saat ini banyak sekali berbagai macam jenis Game PC dengan Ukuran Besar, seperti PUBG Steam, Valorant, dan lain-lainnya.
Sehingga banyak sekali orang-orang yang tidak bisa memainkan Game-Game tersebut, dikarenakan mereka hanya memiliki PC atau Laptop dengan Spesifikasi Rendah.
Oleh sebab itu banyak diantara mereka lebih memilih mencari Game dengan Ukuran Kecil, namun ada Kelebihan & Kekurangan dalam memainkan Game PC dengan Ukuran Kecil, yaitu sebagai berikut :
Kelebihan | Kekurangan |
---|---|
Ukuran Game yang sangat kecil, sehingga dapat dimainkan melalui PC dengan Spesifikasi Rendah | Kualitas Grafik, Audio, dan Kontrol Gameplay tidak begitu baik daripada Game dengan Ukuran Besar. |
Rata-rata Game tidak memerlukan Koneksi Internet atau Offline, sehingga dapat menghemat Kuota Internet | Rata-rata Game hanya dapat dimainkan secara personal atau sendiri, dikarenakan tidak support System Multiplayer |
Daya Baterai dan System Penyimpanan yang digunakan tidak terlalu besar | Alur dan System Permainan yang Monoton, sehingga membuat orang cepat bosan dalam memainkannya |
Tidak sering terjadi kesalahan System Game, seperti Lag, Freeze, dan lain-lainnya | Tidak ada Update System atau Gameplay agar orang yang ditumbuhi rasa semangat untuk memainkannya |
Tidak ada System Update sehingga Ukuran Game tetap seperti pertama kali di Install | – |
Kumpulan Game PC RAM 2GB Offline
Setelah kalian mengetahui perbandingan tentang Kelebihan & Kekurangan dalam memainkan Game PC RAM 2GB, dibawah ini kami telah menyediakan beberapa Game PC RAM 2GB.
Pada daftar Game PC dibawah ini dapat dimainkan tanpa menggunakan Koneksi Internet (Offline), yang dapat dimainkan melalui PC dengan Spesifikasi Rendah, yaitu sebagai berikut :
Tomb Raider (2013)
Nama | Tomb Raider (2013) |
Versi | Serial Tomb Raider Ke 3 |
Ukuran | 17 GB |
Pengembang | Crystal Dynamics |
Platform | Microsoft Windows, Playstation 2, & Mac |
Tomb Raider (2013) merupakan salah satu Game Adventure yang dikembangkan oleh Crystal Dynamics, serta dirilis oleh Square Enix, pada tanggal 5 Maret 2015.
Didalam Game Adventure ini kalian akan berperan sebagai seorang gadis bernama Lara Croft yang penakut dan manja, namun memiliki hobi yang sama dengan Sang Ayah, yaitu Berpetualang.
Akan tetapi Developer dari Serial Tomb Raider (2013) ini mengubah kepribadian Lara Croft yang penakut dan manja, menjadi satu-satunya gadis yang memiliki keberanian dalam menghadapi rintangan.
Selain itu didalam Game Tomb Raider (2013) tersedia berbagai macam jenis Senjata dan Item yang bisa kalian dapatkan dengan mengalahkan musuh.
Dan banyak sekali rintangan-rintangan yang berbeda-beda dalam setiap perjalanan yang akan kalian lalui, seperti Lembah Jurang, Lumpur Hisap, dan masih banyak lagi.
Untuk dapat memainkannya kalian langsung saja Install Game Tomb Raider (2013) secara gratis, didalam Website Resmi atau Website yang menyediakan Game ini.
Warrior Orochi 2
Nama | Warrior Orochi 2 |
Versi | Serial Warrior Orochi Ke 2 |
Ukuran | 1,20 GB |
Pengembang | KOEI Tecmo |
Platform | Microsoft Windows, Playstation 2, PSP, & Mac |
Warrior Orochi 2 merupakan salah satu Game Hack & Slash yang dikembangkan oleh KOEI Tecmo. serta dirilis oleh KOEI, pada tanggal 22 Desember 2011.
Didalam Game Hack & Slash ini tersedia berbagai macam Karakter yang dikombinasikan dari Game Dynasty Warrior, Basara, dan Sun Wukong.
Masing-masing Karakter terdiri dari 7 Class, yaitu Shu, Wei, Wu, Other 1, Other 2, Samurai 1, dan Samurai 2, dan Skill Karakter yang sangat bervariasi.
Selain itu kalian juga bisa mendapatkan berbagai macam jenis Item dan Senjata untuk memperkuat masing-masing Karakter, dan menaikkan Level dari Karakter-Karakter tersebut.
Warrior Orochi 2 ini menceritakan tentang kembalinya seorang iblis yang bernama Orochi untuk menguasai seluruh dunia, karena itu tugas kalian didalam Game ini untuk mengalahkan Orochi.
Untuk dapat memainkannya kalian harus mendownload Emulator Android terlebih dahulu, setelah itu baru kalian mendownload Game Orochi Warrior 2, didalam Website yang menyediakan Game ini.
Baca Juga : Game Survival PC Ringan
Need For Speed: Most Wanted
Nama | Need For Speed: Most Wanted |
Versi | Serial Need For Speed Ke 19 |
Ukuran | 2,6 GB |
Pengembang | Electronic Arts |
Platform | Microsoft Windows, Mac, Playstation 2, & PSP |
Need For Speed: Most Wanted merupakan salah satu Game Racing atau Balapan yang dikembangkan oleh Perusahaan Electronic Arts, yang dirilis pada tanggal 11 November 2005.
Game Most Wanted ini mampu menyaingi berbagai macam jenis Game Balapan lainnya, seperti NFS Undergrounds, CARBON, dan lain-lainnya.
Didalam Game Racing atau Balapan ini kalian akan bermain sebagai Karakter Utama yang mobil nya diambil alih oleh seseorang bernama Razor.
Setelah itu kalian akan diberikan salah satu mobil secara gratis diawal permainan untuk memulai karir, dan kalian juga bisa membeli berbagai macam jenis mobil lainnya.
Oleh karena itu tugas kalian didalam Game Most Wanted adalah mengalahkan seluruh Tim yang didirikan Razor, yaitu dari Blacklist 15 sampai Blacklist 1.
Untuk dapat memainkannya kalian langsung saja Install Game Need For Speed: Most Wanted secara gratis, didalam Website Resmi atau Website yang menyediakan Game ini.
Harvest Moon: Back To Nature
Nama | Harvest Moon: Back To Nature (HMBTN) |
Versi | Serial Bokujo Monogatari Ke 8 |
Ukuran | 79,33 MB |
Pengembang | Natsume |
Platform | Microsoft Windows, Mac, Playstation 1, & PSX |
Siapa yang tidak mengenal Game Harvest Moon: Back To Nature yang dikembangkan oleh Natsume satu ini? tentu saja Game ini sangat populer dari tahun 1999 hingga sekarang masih banyak yang memainkannya.
Game ini menceritakan seorang anak laki-laki yang diwariskan berupa Ladang Pertanian miliki Sang Kakek, yang terletak di Desa bernama Mineral Town.
Kalian harus menjadikan Ladang Pertanian yang telah lama ditinggalkan tersebut, menjadi Ladang Pertanian yang makmur kembali dalam waktu 3 tahun.
Didalam Game ini kalian tersedia berbagai macam jenis Sayuran dan Buah-buahan yang dapat ditanami, selain itu kalian juga bisa memelihara Hewan Ternak, seperti Sapi, Domba, Ayam, Kuda, dan Anjing.
Dan hal yang sangat menarik dalam memainkan Game HMBTN ini kalian dapat bersosialisasi dengan para penduduk, bahkan kalian bisa menikahi salah satu gadis yang berada di Desa tersebut.
Untuk dapat memainkannya kalian harus mendownload Emulator Android terlebih dahulu, setelah itu baru kalian mendownload Game HMBTN, didalam Website yang menyediakan Game ini.
Naruto Shippuden: Ultimate Ninja 5
Nama | Naruto Shippuden: Ultimate Ninja 5 |
Versi | Serial Naruto Ke 7 |
Ukuran | 1,4 GB |
Pengembang | Bandai Namco Entertainment |
Platform | Microsoft Windows, Mac, Playstation 2, & PSX |
Siapa sih yang tidak mengenal Uzumaki Naruto?, dia merupakan keturunan dari Hokage ke-4 dan seorang ninja dari Desa Konohagakure dengan tekad yang sangat kuat untuk membawa perdamaian dunia.
Serial Manga yang diciptakan oleh Masashi Kishimoto ini sangat populer diseluruh dunia, bahkan Perusahaan yang bernama Bandai Namco Entertainment, membuat Serial Manga ini menjadi sebuah Game.
Game Naruto saat ini sudah banyak sekali Serieal nya, yaitu sekitar 58 Serial dari Naruto: Clash Of Ninja (2000) hingga Naruto: Slugfest (2020).
Namun pada kesempatan ini kami hanya merekomendasikan kalian untuk memainkan Game Naruto Shippuden: Ultimate Ninja 5 saja.
Karena salah satu Serial terbaik dari Game Naruto diatas, salah satunya adalah Game Naruto Shippuden: Ultimate Ninja 5 tersebut.
Untuk dapat memainkannya kalian harus mendownload Emulator Android terlebih dahulu, setelah itu baru kalian mendownload Game Naruto Shippuden, didalam Website yang menyediakan Game ini.
Baca Juga : Akun ML Sultan Gratis
Kumpulan Game PC RAM 2GB Online
Setelah kalian mengetahui apa saja kumpulan Game PC RAM 2GB yang dapat dimainkan dengan menggunakan Koneksi Internet (Offline).
Selanjutnya ada beberapa daftar Game PC yang dapat dimainkan dengan menggunakan Koneksi Internet (Online), yang dapat dimainkan melalui PC dengan Spesifikasi Rendah, yaitu sebagai berikut :
Point Blank: Beyond Limits
Nama | Point Blank Beyond Limits |
Versi | Rilisan Ke 3 |
Ukuran | 2,6 GB |
Pengembang | Zepetto |
Platform | Microsoft Windows & Mac Os |
Point Blank merupakan salah satu Game First Person Shooter (FPS) yang sangat terkenal dari tahun 2008 hingga sampai sekarang ini, Game ini dikembangkan oleh Zepetto, dan dirilis pada bulan Oktober 2008.
Pada awal perilisan Game Point Blank ini diterbitkan oleh Gemscool (dari tahun 2008 hingga tahun 2015), kemudian diambil alih oleh Garena pada tahun (2015 hingga 2018).
Hingga pada akhirnya Game FPS yang sangat melegenda dikawasan warnet ini dikembalikan oleh Developer aslinya, yaitu Zepetto, dan disinilah Point Blank mulai bangkit kembali.
Ditangan pembuatnya sendiri Point Blank mengubah habis-habisan seluruh System yang ada, baik itu dari segi Kualitas Grafik, Audio, Senjata, Skin Senjata, Karakter, dan lain-lainnya.
Bahkan dari sinilah Point Blank kembali berjaya dengan sering mengadakan berbagai macam Tournament, baik itu tingkat Nasional maupun Internasional.
Untuk dapat memainkannya kalian langsung saja Install Game Point Blank: Beyond Limits secara gratis, didalam Website Resmi yang menyediakan Game ini.
Garena Free Fire – World Series
Nama | Garena Free Fire – World Series |
Versi | 1.60.1 |
Ukuran | 710 MB |
Pengembang | 111dots studio |
Platform | Microsoft Windows, Mac Os, Android, & iOs |
Siapa sih yang tidak mengenal Garena Free Fire – World Series?, tentu saja banyak sekali orang-orang yang kenal dengan Game Battle Royale ini, terutama dikalangan bocah-bocah di Indonesia.
Game Battle Royale yang dikembangkan oleh 111dots studio ini mampu menjadi Game No.1 didalam Playstore, sehingga mampu mengalahkan Game Battle Royale paling terkenal didunia, yaitu PUBGM.
Mengapa kami mengatakan Free Fire mampu menyaingi PUBGM yang merupakan Game Battle Royale No.1 didunia?, karena kebanyakan orang-orang sana lebih mengenal PUBG Steam daripada PUBGM.
Namun kalian jangan berkecil hati terlebih dahulu, karena pada saat ini Garena mulai fokus untuk memperkenalkan Game Free Fire keseluruh dunia.
Hal diatas dapat kalian lihat sendiri bahwa Game Battle Royale ini telah banyak mengalami perubahan yang sangat pesat, yaitu mulai dari segi Kualitas Grafik, Audio, dan Fitur-Fitur yang berada didalamnya.
Untuk dapat memainkannya kalian langsung saja Install Game Garena Free Fire -World Series secara gratis, didalam Website Resmi yang menyediakan Game ini.
Lost Saga
Nama | Lost Saga |
Versi | New Lost Saga Origin |
Ukuran | 1,6 GB |
Pengembang | I.O Entertainment |
Platform | Microsoft Windows & Mac Os |
Selain ada Point Blank yang merupakan Game FPS Legendaris didunia, selanjutnya ada salah satu Game Fighting yang sangat terkenal pada tahun 2009 hingga 2018.
Lost Saga merupakan salah satu Game Fighting yang dikembangkan oleh I.O Entertainment, yang dirilis awal pada tanggal 26 Februari 2009, khusus untuk Game PC Windows dan Mac.
Didalam Game Fighting satu ini tersedia berbagai macam jenis Karakter Hero dengan Skill yang berbeda-beda, baik itu Skill Aktif maupun Skill Pasif.
Mode Gameplay yang tersedia didalam Game ini berupa sebuah Arena, dimana tempat kalian saling bertarung dengan musuh.
Selain itu kalian juga bisa membawa hingga 6 Hero yang berbeda-beda untuk menciptakan berbagai macam Combo dalam mengalahkan musuh.
Untuk dapat memainkannya kalian langsung saja Install Game Lost Saga ini secara gratis, didalam Website Resmi yang menyediakan Game ini.
League Of Legends
Nama | League Of Legends |
Versi | League Of legends Original |
Ukuran | 2,6 GB |
Pengembang | Riot Games |
Platform | Microsoft Windows & Mac Os |
Tahukah kalian bahwa League Of Legends merupakan Game MOBA Pertama yang menjadi inspirasi dari Game-Game MOBA yang dirilis kedalam Mobile, seperti AOV, ML, dan lain-lainnya
Game MOBA versi PC yang dikembangkan oleh Riot Games ini sangat terkenal diseluruh dunia, bahkan sering diadakan sebuah Tournament dari Tingkat Nasional maupun Internasional.
Didalam Game League Of Legends ini tersedia berbagai macam Karakter atau Hero dengan Class berbeda-beda, seperti Marksman, Assassins, Fighters, Mages, Supports, dan Tanks.
Selain itu dari berbagai macam Karakter atau Hero diatas memiliki Skin yang sangat variatif, yang dapat kalian beli dengan harga yang lumayan mahal.
Sedangkan untuk System Gameplay masih sama dengan Game MOBA versi Mobile, yaitu mengalahkan Karakter atau Hero dan menghancurkan Turet musuh.
Untuk dapat memainkannya kalian langsung saja Install Game League Of Legends ini secara gratis, didalam Website Resmi yang menyediakan Game ini.
Playerunknown’s Battlegrounds Lite
Nama | Playerunknown’s Battlegrounds Lite |
Versi | Lite |
Ukuran | 2,2 GB |
Pengembang | PUBG Corporation |
Platform | Microsoft Windows & Mac Os |
Playerunknown’s Battlegrounds Lite atau PUBG Lite merupakan Game Battle Royale yang diadaptasi dari versi PUBG Steam, Game ini sama-sama dikembangkan oleh satu Developer, yaitu PUBG Corporation.
Didalam Game PUBG Lite ini tersedia berbagai macam jenis Senjata, Karakter, dan Fitur-Fitur lainnya, yang masih sama dengan PUBG Steam.
Namun perbedaan dari PUBG Lite adalah Pulau yang akan menjadi Arena Para Survivor dalam bertahan hidup lebih kecil, daripada PUBG Steam dengan Pulau yang sangat luas.
Akan tetapi dari segi Kualitas Grafik, Audio, Kontrol Gameplay, dan lain-lainnya, masih sama dengan PUBG Steam, sehingga tidak kalah jauh menarik untuk dimainkan.
Playerunknown’s Battlegrounds Lite atau PUBG Lite ini dikembangkan khusus bagi kalian yang memiliki PC atau Laptop dengan Spesifikasi Rendah.
Untuk dapat memainkannya kalian langsung saja Install Game Playerunknown’s Battlegrounds Lite ini secara gratis, didalam Website Resmi yang menyediakan Game ini.
Mungkin itu saja yang dapat kami referensikan kepada kalian semua, yang ingin memainkan Game PC dengan Spesifikasi Rendah, semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua.